Pastikan Kesehatan Staf, YAPPIKA-ActionAid Jalin Kerja Sama dengan GSI Lab

Diterbitkan pada | Rabu, 08 Februari 2023

Seiring menurunnya kasus positif COVID-19, YAPPIKA-ActionAid mulai menerapkan kebijakan bekerja di kantor (Work from Office) 100% mulai bulan Februari 2023. Untuk memastikan kelayakan kondisi kesehatan staf agar dapat bekerja di kantor, YAPPIKA-ActionAid menjalin kerja sama dengan GSI Lab memberikan layanan pemeriksaan swab dan medical check-up bagi seluruh staf.


GSI Lab adalah inisiatif kewirausahaan sosial dan pelopor aksi solidaritas untuk mendukung pemerintah memberikan layanan kesehatan genomik berkualitas.  Melalui program Swab and Save Indonesia, GSI Lab memberikan donasi sebanyak 300 tes RT-PCR dan/atau antigen kepada YAPPIKA-ActionAid. Serah terima donasi dilakukan hari Kamis, 2 Februari 2023, bersamaan dengan pemeriksaan swab dan medical check-up bagi seluruh staf YAPPIKA-ActionAid. Donasi diterima oleh Direktur Eksekutif YAPPIKA-ActionAid Fransisca Fitri.



Hasil pemeriksaan diharapkan dapat menjadi tolok ukur kondisi kesehatan staf agar dapat menjalankan kewajiban bekerja dari kantor secara optimal dan aman.

 

Tag :